Pelaksanaan SAS/PAS Semester 1 Tahun Pelajaran 2023/2024 Sukses Digelar Hingga Hari Terakhir

Kota Bima, 09 Desember 2023

Pelaksanaan Sumatif Akhir Semester/Penilaian Akhir Semester 1 Tahun pelajaran 2023/2024 berbasis komputer/android SD Negeri 13 Kolo Kota Bima yang dilaksanakan sejak tanggal 04 Desember s/d 09 Desember 2023 yang diikuti oleh seluruh siswa/i mulai dari kelas I hingga kelas VI berjalan dengan lancar dan sukses, Sabtu (09/12).

Kepala SD Negeri 13 Kolo Kota Bima, Arsid, S.Pd yang sedang memonitoring pelaksanaan ujian dikonfirmasi menyatakan rasa syukurnya karena pelaksanaan SAS/PAS tahun pelajaran 2023/2024 tidak menemui kendala atau masalah.

“Alhamdulillah, hingga hari terakhir ujian berjalan dengan lancar. Tidak ada laporan mengenai kendala yang disampaikan oleh siswa maupun pengawas. Saya ucapkan terimakasih kepada guru-guru dan panitia yang sudah bekerjasama dalam mensukseskan pelaksanaan ujian”. Ungkapnya.

Salah seorang peserta didik, Puji mengatakan “ Hari ini ujian terakhir, akhirnya kita bisa bernapas lega. Semoga hasil ujian yang diperoleh nanti memuaskan dan mampu memenuhi ekspetasi guru-guru”. Katanya.

Sementara itu, selain memonitoring pelaksanaan SAS/PAS, Arsid, S.Pd juga memberikan arahan mengenai kebersihan diri dan lingkungan kepada peserta didik. Menurutnya, setiap sudut halaman dan kelas harus bersih dari sampah dan kotoran. Dengan demikian kita akan merasa nyaman dalam mngerjakan ujian. (Dy)